Jumat, 04 November 2011

Meredam Kepanikan


Panik adalah sebuah perasaan bingung, tertekan, takut, gugup, dan gelisah, yang bercampur jadi satu yang di akibatkan oleh sebuah tekanan, paksaan, permasalahan, emosi, ataupun ancaman sehingga menyebabkan ketidak tenangan dalam berfikir dan bertindak.

Panik akan timbul bila kita berada pada kondisi yang tertekan atau sedang mengalami permasalahan yang bisa dikatakan berat atau sulit. Panik akan membuat kita tidak mampu berfikir secara tenang & jernih sehingga jika kita melakukan sebuah tindakan dalam keadaan panik maka besar kemungkinan tindakan kita itu cenderung salah dan bisa saja merugkan kita atau orang lain serta bisa memperpanjang masalah.

Maka saat kita berada pada kondisi tertekan yang membuat diri kita panik usahakan untuk menenangkan diri terlebih dahulu dengan tidak memikirkan sesuatu karena dalam kondisi panik pikiran kita tidak akan tenang lalu Tarik nafas dalam-dalam dan keluarkan dengan pelan dapat membantu untuk menenangkan diri kita. Kemudian mulailah untuk mengingat Tuhan dan kebesaranNya serta kasih sayangNya, lalu berdoalah kepada Tuhan agar kita segera dapat menyelesaikan masalah kita tanpa harus merugikan siapapun dan tidak mengambil tindakan yang keliru.

Kemudian tumbuhkan rasa sabar & ikhlas dalam hati dan mulai berfikir tentang sebuah solusi dengan tenang. Bersabarlah dan teruslah berusaha untuk mencari jalan keluar karena disetiap permasalahan pasti ada jalan keluar. Kemudian ikhlaskan hati kita, pasrahakan semua kepada Tuhan, pasti Tuhan akan memberi jalan.

Semoga kesabaran & keikhlasan selalu membuat kita tenang dalam menghadapi setiap permasalahan & tekanan. Amien.

Semoga bermanfaat

Semarang, 4 November 2011
14.59 WIB
Rizal B Kurniawan

3 komentar:

  1. Panik seringkali timbul karena suatu hal yang diluar kuasa kita, maka benar bahwa keikhlasan menerima bisa mengobatinya. Lantas kita mencari jalan keluar. :)

    BalasHapus
  2. Panik itu merupakan penyakit bawaan setiap individu manusia yang tidak dapat mengendalikan diri dalam menghadapi sesuatu.

    Dan hal ini dapat berubah jikalau manusianya tersebut sudah terbiasa menghadapi segala sesuatunya dengan benar.

    Sukses selalu
    Salam
    Ejawantah's Blog

    BalasHapus
  3. @Harmony : Betul sekali,,, terimakasih komennya :)
    @Ejawantah : memang panik tidak dapat dihilangkan sepenuhnya, tapi paling tidak kita tetap berusaha untuk meminimalisirnya.. terimakasih, salam sukses selalu :)

    BalasHapus